Radio Babe News - Pemudik yang menggunakan sepeda motor memadati Pelabuhan Merak, Banten. Pemudik motor mulai memadati area pelabuhan sejak pukul 03.00 WIB.Semua dermaga kecuali dermaga eksekutif dipenuhi pemotor yang hendak menyeberang ke Pelabuhan Merak. Pengelola pelabuhan menyiapkan tenda yang diperuntukkan bagi pemudik motor untuk antre masuk ke kapal. Tenda itu terletak di semua dermaga pelabuhan.
Semua tenda yang dikhususkan untuk sepeda motor itu dipenuhi pemudik, hingga pukul 05.15 WIB, situasi di Pelabuhan Merak masih dipadati pemudik motor yang hendak pulang kampung ke berbagai wilayah Sumatera.
Mendekati hari H Lebaran 2022, pemudik di Pelabuhan Merak terlihat semakin ramai. Pemudik memilih melakukan perjalanan lebih awal agar terhindar dari kemacetan saat puncak arus mudik yang diprediksi bakal terjadi H-3.
Polisi Terapkan Sistem Buka Tutup
Selain dipenuhi pemudik motor, kondisi kantong parkir dermaga juga dipadati kendaraan pribadi yang hendak ke Sumatera. Polisi bahkan menerapkan sistem buka tutup jalan di jalur Cikuasa Atas arah Pelabuhan Merak.
"Pukul 04.00 lebih kami pihak kepolisian berlakukan sistem buka tutup jalan agar memperlancar lalu lintas ke Pelabuhan Merak. Tentunya kami butuh kerja sama dan pengertian masyarakat karena memang terus mengatur sehingga ada kantong-kantong parkir di Cikuasa Atas," kata Kapolres Cilegon AKBP Sigit Haryono, Kamis (28/4/2022).
sumber : news.detik.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar