Radio Babe News: Kini, pergeseran perilaku masyarakat ke dunia digital di masa pandemi Covid-19 makin nampak.
Transformasi digital, bisa menjadi jawaban bagi masyarakat yang tengah membuka usaha di masa pandemi Covid-19.
Ya, pergeseran perilakuini bernama adopsi teknologi, dimana masyarakat dalam memenuhi kebutuhannya saat ini melalui digital.
Segala aktivitas, bahkan yang paling esensial, berangsur menjadi serba daring.
Mulai dari pembelajaran jarak jauh, bekerja dari rumah (work from home), meeting pekerjaan via video conference, belanja lewat e-commerce, hingga berolahraga secara virtual.
Maka, mau tak mau, internet menjadi starter kit wajib bagi semua orang saat ini.
Faktanya, Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan, 78,18 persen rumah tangga di Indonesia menggunakan internet pada tahun 2020.
Jumlah itu meningkat 4,43 poin dibandingkan pada tahun sebelumnya yang sebesar 73,75 persen.
Data Bank Indonesia mencatat, jumlah transaksi jual beli di platform e-commerce meningkat hampir dua kali lipat di tahun 2020.
Narasumber:WARTAKOTAlive.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar