Radio Babe News: BEKASI - Polisi belum berencana memanggil Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi terkait informasi hoaks varian baru Covid-19 Omicron.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol E Zulpan mengatakan bahwa pernyataan ditemukannya varian baru Omicron di Kabupaten Bekasi itu sudah diluruskan.
Dimana pihak Dinas Kesehatan sudah meminta maaf dan mengklarifikasi informasi tersebut.
"Saya rasa sudah diklarifikasi itu ya, sudah diklarifikasi sama Dinas Kesehatan Bekasi maupun dari Satgas Covid. Jadi saya rasa kesalahpahaman aja itu," kata Zulpan saat dikonfirmasi wartawan, Jumat (10/12/2021).
Sebelumnya Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi mengklaim telah menemukan empat warga yang terpapar virus Covid-19 varian Omicron.
Disebutkan pemeriksaan sample telah dilakukan di Laboratorium Farmalab, Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi.
Pernyataan itu disampaikan langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi Sri Enny Mainiarti.
Namun pernyataan tersebut dibantah oleh Kementerian Kesehatan RI.
Sumber:WARTAKOTAlive.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar