RADIO BABE NEWS - Polisi menangkap lima pemuda yang terlibat dalam perusakan pos polisi Angkasa di Distrik Jayapura, Papua. Mereka merusak pos polisi dalam keadaan mabuk pada Selasa (22/6).
Dari lima orang tersebut, polisi menetapkan dua diantaranya sebagai tersangka. Sementara, tiga orang lain menjadi saksi. Pelaku berusia antara 17-32 tahun.
"Kejadian berawal saat usai mengkonsumsi miras (minuman keras). Dua pelaku, yakni SH dan DL pulang berjalan kaki melewati Pos Pol Angkasa, sementara tiga rekan lainnya melewati jalan lain," kata Kabid Humas Polda Papua, Kombes Ahmad Musthofa Kamal kepada wartawan, Rabu (23/6).
Empat jendela kaca dan pot-pot bunga di pos polisi mengalami kerusakan dan pecah akibat dilempari batu dan buah kelapa kering. Tak hanya itu, para tersangka juga merobohkan tiang bendera.
Meski sempat bersembunyi di sekitar Distrik tersebut. Namun mereka berhasil ditangkap oleh tim gabungan beberapa saat setelah melakukan aksinya.
"Usai melakukan perusakan kedua pelaku langsung bersembunyi di salah satu rumah Honai yang berada di wilayah Angkasa," katanya.
Dua tersangka berinisial SH dan DL dijerat tindak pidana secara bersama-sama melakukan kekerasan terhadap barang sebagaimana dimaksud dalam pasal 170 ayat (1) KUHP dengan ancaman hukuman 5 tahun 6 bulan kurungan penjara.
Penulis : Ilmi Umaedi
Sumber : CNN Indonesia
Sumber photo : ntmcpolri.info
1xbet - No 1xbet Casino | Live dealer casino online
BalasHapus1xbet is a reliable deccasino casino herzamanindir.com/ site that offers a great casino games from the best software providers for the regulated gambling markets. Rating: https://jancasino.com/review/merit-casino/ 8/10 · Review by a Tripadvisor user · Free 1xbet app · kadangpintar Sports