Seminggu Jelang Lebaran, Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Baru Cikarang belum mengalami kenaikan harga.

Radio Babe News. (3/5) Sepekan menjelang lebaran, harga kebutuhan pokok di Pasar Baru Cikarang secara umum stabil. Belum ada kenaikan anjlok."

Namun beberapa harga komoditi terpantau mengalami kenaikan, seperti cabe rawit merah, gula merah, minyak goreng curah dan telur ayam.

Menurut Staff UPTD Pengelolaan Pasar Baru Cikarang dan Pertokoan Aupa Hennata mengatakan harga sembako seperti beras IR II, gula putih, minyak goreng, daging ayam ras, daging sapi, cabe merah keriting dan telur ayam ras di Pasar Baru Cikarang masih stabil.

Belum ada lonjakan harga menjelang Hari Raya Idul Fitri.

“Untuk saat ini harga beras, minyak goreng, daging ayam, daging sapi, cabe merah keriting, bawang meras dan telur ayam ras masih stabil belum ada naikan," ujar Aupa, dalam keterangan, pada Minggu (2/5/2021).

Aupa menambahkan stabilnya harga bahan kebutuhan pokok ini sudah berlangsung sejak beberapa pekan yang lalu.

Tapi tidak menutup kemungkinan akan ada kenaikan harga sepeti daging sapi, cabe rawit merah, daging ayam menjelang H-7 hari sebelum Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriyah.

Meskipun secara umum ketersediaan bahan kebutuhan pokok di Pasar Baru Cikarang masih aman, masyarakat tetap harus berjaga-jaga saat harga bahan kebutuhan pokok mulai naik menjelang H-7 hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriyah," paparnya. 

Bupati Bekasi Pastikan Harga Kebutuhan Pokok Stabil
Bupati Bekasi, Eka Supria Atmaja melakukan kunjungan ke Pasar Cikarang, Kecamatan Cikarang Utara, pada Rabu (14/4/2021).

Kunjungannya guna memastikan stabilitas harga kebutuhan pokok serta stok selama Ramadan.

"Hari ini kami mengecek kesiapan Ramadan. Tadi kita sudah melihat kondisi pasar, yang mana mengenai stabilitas harga dan stok barang selama Ramadan secara keseluruhan aman,” ujar Eka, pada Rabu (14/4/2021).
Sumber : Wartakota live
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berita Populer