Rumah Pemudik ditandai dengan Stiker Khusus di Bekasi



Warga kabupaten Bekasi yang mudik ke kampung halaman harus bersiap rumahnya ditandai oleh stiker khusus oleh Satuan Tugas Percepatan dan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bekasi. Saat ini, pemerintah setempat sedang mendata jumlah warganya yang sedang mudik.

"Pemasangan itu dilakukan guna menandakan warga yang telah melakukan mudik," ujar wakil  Ketua Satgas Covid-19 Kabupaten Bekasi, Kombes Pol Hendra Gunawan, Kamis (13/05/2021).

Tidak hanya yang mudik diberikan stiker, yang sudah mudik juga setiap rumahnya ditandai stiker.

Hendra menjelaskan, proses pendataan serta pemasangan stiker dilakukan Satgas Covid-19 mulai tingkat kelurahan/ desa dibantu RT/RW. Fungsi stiker itu, guna mempermudah nantinya dalam proses pemeriksaan pemudik yang kembali ke Bekasi dengan keadaan sehat atau bebas Covid-19.

Kepala Kepolisian Resor Metropolitan Bekasi, Mengimbau masyarakat Bekasi untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dan tetap menggunakan masker, jaga jarak dan tidak berkerumun. Dengan adanya kepatuhan masyarakat, diharapkan dapat menekan angka penyebaran virus corona dari para pemudik.


Sumber    :inews.id

Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berita Populer