Bekasi - Perumahan Pondok Gede Permai, Kota Bekasi, Jawa Barat, sempat tergenang banjir setinggi 1 meter. Kini banjir telah surut.
Pantauan detikcom di lokasi pada Minggu (21/2/2021) pukul 07.54 WIB, lumpur terlihat berada di jalan-jalan dan halaman rumah warga. Lumpur di pinggir jalan masih cukup tebal sekitar 10 cm.
Genangan air juga masih terlihat di jalan masuk perumahan. Beberapa warga mulai membersihkan rumahnya pagi ini.
Beberapa rumah terlihat tanpa aktifitas. Banjir diperkirakan mulai surut Sabtu malam sekitar pukul 20.00 WIB.
"Sekitar jam setengah 8 (malam) atau jam 8, belum sepenuhnya surut sih, tapi sekitaran masih ada semata kaki itu," kata salah seorang warga bernama Lisa yang ditemui di lokasi.
Petugas gabungan TNI, Polisi, dan BNPB terlihat masih sekitar perumahan tersebut.
Diketahui, banjir melanda permukiman Pondok Gede Permai, sejak Jumat (19/). Warga menyebut banjir terjadi akibat tanggul yang jebol setelah hujan deras.
"Kemarin pagi jam 11 itu ada tanggul jebol, terus ada kiriman (air hujan) dari Bogor Cikeas ke sini. Sampai sekarang ini air masih banyak karena mungkin di sini kan bocor tanggulnya. Nah, dari situ," ucap salah satu warga Pondok Gede Permai, Elli, di lokasi, Sabtu (20/2).
sumber : detik.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar